12 Cara Pintar Menghemat Kuota Internet, Biar Uangmu Bertahan Lama di Dompet 12 Cara Pintar Menghemat Kuota Internet, Biar Uangmu Bertahan Lama di Dompet | Kabar Terbaru

12 Cara Pintar Menghemat Kuota Internet, Biar Uangmu Bertahan Lama di Dompet

12 Cara Pintar Menghemat Kuota Internet, Biar Uangmu Bertahan Lama di Dompet - Hallo teman-teman pembaca Kabar Terbaru, Pada sharing kali ini yang berjudul 12 Cara Pintar Menghemat Kuota Internet, Biar Uangmu Bertahan Lama di Dompet, saya telah menyediakan informasi lengkap tentang teknologi tips dengan lengkap tentang 12 Cara Pintar Menghemat Kuota Internet, Biar Uangmu Bertahan Lama di Dompet yang ada dari awal sampai akhir. mudah-mudahan isi postingan 12 Cara Pintar Menghemat Kuota Internet, Biar Uangmu Bertahan Lama di Dompet yang saya tulis ini dapat anda pahami. Okelah kalau begita kalian bisa langsung saja simak tulisan saya ini.

HOME

, ,

12 Cara Pintar Menghemat Kuota Internet, Biar Uangmu Bertahan Lama di Dompet - Kabar Terbaru

Agaknya kita patut bangga dengan perkembangan teknologi saat ini, hanya dengan bermodalkan smartphone dan kuota data internet, kita bisa menjelajahi dunia belahan manapun. Siapapun bisa saling berhubungan tanpa bertemu langsung, mengakses dan mengupdate informasi secepat mungkin. Tapi kita sering terganggu ketika koneksi internet tiba-tiba terputus gara-gara kehabisan kuota.
Boleh dong, aku teteringan bentar, kuotanya abis nih!
Sampai kapan mau teteringan? Malu dong, ah! Nih, coba terapkan tips-tips di bawah ini biar kamu bisa ngirit kuota data internet di smarthphone-mu.

1. Sebaiknya kamu atur batas penggunaan data, jangan lupa aktifkan peringatannya


aktifkan limit data via www.google.co.id
Beruntunglah jika kamu sudah menggunakan android versi ke-4 sudah dilengkapi fitur untuk memonitor paket data sekaligus memonitor penggunaannya. Manfaatkan fitur ini supaya kamu selalu ingat ketika kuota data kamu sudah mencapai batas aman.
Kamu bisa tentukan sendiri batasnya, mulailah dengan 500Mb, kemudian tingkatkan batasnya menjadi 800Mb dan seterusnya (kalau bisa tahan, sih). Fitur ini bisa kamu akses melalui Settings lalu pilih Data Usage.
Jadi, ketika alarm batas penggunaan datamu menyala, itu tandanya kamu harus lebih hati-hati dan irit dalam menggunakan sisa kuota yang kamu miliki.

2. Gunakan browser dan fitur yang tepat biar kuotamu nggak terkuras cepat

browser yang diminati gadgeeter via www.google.co.id
Para surfer internet musti tahu browser yang hemat kuota ketika digunakan. Opera mini dan UC browser adalah pilihan yang tepat selain google chrome. Opera mini dan UC browser punya kemampuan untuk mengkompres data browsing.
Misalnya, ketika membuka sebuah situsternyata dalam situs tersebut terdapat data sebesar 140 Mb maka UC browser akan menyunat data tersebut sebesar 85%, dan 90% oleh opera mini. Sementara itu, jika kamu pengguna google chrome, maka kamu bisa memotong penggunaan kuota data dengan mengaktifkan fitur Data Saver.
Untuk mengaktifkan fitur ini, kamu cukup pergi ke menu Settings > Data Saver > ON. Fitur ini akan mengompres data kamu hingga 50% untuk mengurangi pemakaian data di smartphone-mu.

3. Hey para streamer, kurangi kualitas streaming juga bisa ngirit kuota data internet, lho!

kurangi resolusi saat streaming lewat YouTube via www.google.co.id
Soni: Asik banget lu, nonton apaan?
Kamu: Gadget baru nih habis beli dari Sold.id. Resolusinya cakep buat streaming film.
Soni: Hmmm…begini kok minta kuota hemat?
Ada beberapa cara supaya kamu bisa ngirit kuota data internet ketika sedangstreaming video. Yang pertama, ketika kamu streaming video lewat youtube, kecilkan resolusi videonya. Karena jika kamu menggunakan resolusi dengan kualitas tinggi, maka akan memperlambat streaming video dan akan menguras paket data.
Kedua, jika kamu menggunakan spotify atau netflix, kurangi kualitas streamingsehingga ukuran file musik atau video tidak berlalu besar. Ketiga, jika kamu menggunakan snapchat, aktifkan travel mode yang bisa diakses melalui menusettings. Hal-hal in bisa kamu lakukan supaya kuota data kamu nggak boros.

4. Non-aktifkan sosmed yang nggak dipakai, terutama facebook. Cara ini juga bisa kurangin alay

stop eksis dulu bisa ‘kan? via www.google.co.id
Gunakan sosmed seperlunya, kalau dirasa lagi nggak diperlukan, non-aktifkan akunnya. Cara ini lumayan ampuh untuk menghemat kuota data internet, karena kuota akan tetap tersedot ketika ada notifikasi di akun sosmedmu, meski page-nya kamu tutup.
Nah, khusus facebook, sebaiknya selalu kamu non-aktifkan atau gunakan laman facebook mobile yang lebih hemat data. Karena aplikasi ini diketahui sangat boros baterai maupun pemakaian data.

5. Identifikasi aplikasi yang menyedot kuota datamu, lalu minimalkan penggunaannya

cek aplikasi yang banyak menyedot kuota kamu via www.google.co.id
Beberapa aplikasi memudahkan kita terkoneksi ke internet namun juga membuatnya memakan banyak data. Untuk mengetahui aplikasi yang banyak menyedot data, kamu bisa cek di menu Settings > Data Usage.
Setelah tahu jawabannya, kamu bisa uninstall aplikasi tersebut kemudian menggantinya dengan aplikasi baru yang lebih hemat kuota data. Atau kamu bisa minimalkan penggunaannya.

6. Matikan update aplikasi otomatis di google play

update manual aja via www.google.co.id
Selain kamu bisa selektif untuk memilih aplikasi apa yang akan kamu gunakan, kamu juga bisa menghemat kuota data. Caranya cukup dengan pergi ke menuSettings > Auto Update Apps > Do Not Auto Update Apps.

7. Batasi penggunaan data di background, notifikasi mah.. bisa dicek manual kali!

restrict background data via www.google.co.id
Salah satu cara menghemat kuota adalah memberhentikan penggunaan data dibackground. Untuk membatasinya kamu bisa masuk ke menu Settings > Data Usage > Tap tiga garis vertikal di kanan atas > Restrict background data > OK.
Hal ini akan memotong aplikasi yang menggunakan data saat mereka berjalan dibackground, namun kendalanya adalah notifikasi kamu akan terlambat datang.

8. Matikan fitur auto-download di whatsapp, downloadmanual juga bisa

matikan auto download di whatsapp via www.google.co.id
Cara ini juga baiknya dilakukan, meski simpel tapi berhasil kok. Untuk mematikan firut ini, kamu bisa masuk ke menu Settings > Chat Settings > Media Auto Download. Lalu matikan atau non-aktifkan.

9. Unduh konten dan gunakan mode secara offline, jangan melulu online

offline pun bisa dengerin musik via www.google.co.id
Sekarang ini banyak sekali aplikasi yang menawarkan fitur offline mode dimana kita bisa tetap menggunakan aplikasi tersebut walaupun sedang tidak terhubung dengan internet. Seperti YouTube offline mode untuk mendengarkan musik yang kamu suka tanpa boros kuota, atau Google Maps offline untuk kamu yang ingin bepergian ke tempat yang baru yang mungkin tidak ada sinyal disana.
Unduh dan simpanlah konten secara lokal di perangkat. Hal ini bisa dilakukan pada layanan-layanan streaming seperti spotify. Melalui opsi penyimpanan musik secara offline di perangkat, kamu nggak perlu mengunduh data tiap kali akan mendengarkan musik. kamu bisa mengaturnya di menu Setting > Offlinepada aplikasi.

10. Biasakan untuk mematikan koneksi internet saat nggak digunakan, terutama jika kamu mau tidur

ponsel kamu juga butuh istirahat via www.google.co.id
Sebelum tidur, biasakan untuk mematikan koneksi internet kamu supaya lebih hemat kuota data. Ponsel juga perlu disayang lho, kalau kamu tidur, ajak dia tidur juga dong!

11. Matikan sinkronisasi yang nggak diperlukan, supaya kamu nggak kelabakan

matikan sinkronisasi via www.google.co.id
Non-aktifkan akun yang memiliki opsi sinkronisasi dan nggak kamu pakai secara berkala. Untuk memulainya, kamu bisa masuk ke menu Settings > Accounts > pilih akun yang nggak ingin kamu sinkronisasikan. Hal ini akan menghemat kuota data kamu karena aplikasi tersebut tidak akan secara otomatis tersambung ke internet.

12. Hari gini bingung kehabisan kuota? Nongkrong sekalian manfaatkan WiFi-nya saja!

wifian dong! via www.google.co.id
Carilah tempat yang terdapat Wi-Fi hotspot gratis terdekat karena dengan layanan tersebut kamu bisa pakai internet gratisan. Saat ini banyak sekali tempat nongkrong yang menyediakan fasilitas Wi-Fi. Makanya, jangan di dalam kamar aja, tiba-tiba kuota habis baru deh tahu rasa. Hehe…
Dengan tips-tips ini, kamu nggak perlu bingung lagi gimana caranya bikin kuota datamu lebih irit dan nggak boros. Kalau udah bisa berhemat tentunya banyak banget hal yang bisa kamu lakukan. Salah satunya nabung buat belanja gadgetbaru di Sold.id e-commerce gadget anyar di Indonesia yang punya banyak potongan harga.
Yuk, dicoba!

Sekianlah Articel 12 Cara Pintar Menghemat Kuota Internet, Biar Uangmu Bertahan Lama di Dompet

Demikian artikel dari kami tentang 12 Cara Pintar Menghemat Kuota Internet, Biar Uangmu Bertahan Lama di Dompet, mudah-mudahan bisa memberi informasi dan manfaat untuk anda semua. Baiklah Kabar Terbaru cukup sampai disni dulu postingan saya kali ini terima kasih telah mampir.

Kalian sedang membaca articel 12 Cara Pintar Menghemat Kuota Internet, Biar Uangmu Bertahan Lama di Dompet dan articel ini url permalink yaitu https://adakabarterbaru.blogspot.com/2016/06/12-cara-pintar-menghemat-kuota-internet.html. Semoga artikel teknologitips ini bisa bermanfaat.
12 Cara Pintar Menghemat Kuota Internet, Biar Uangmu Bertahan Lama di Dompet